Notification

×

Iklan

Iklan

Memahami Peristiwa Sejarah Isra Miraj dan Hikmah bagi Umat Islam

Selasa, 06 Februari 2024 | Kali Dibaca Last Updated 2024-02-05T23:24:15Z
Advertisement

Pages/Halaman:
Marketplace
Maintenance
Isra Mikraj adalah salah satu peristiwa terpenting dalam sejarah dunia Islam. Peristiwa ini telah menjadi tonggak perkembangan dakwah Nabi Muhammad SAW, Walaupun sulit dijangkau bagi nalar manusia.
Memahami Peristiwa Sejarah Isra Miraj dan Hikmah bagi Umat Islam (Sumber: Facebook Kementerian Agama RI)
SAFAHAD Technology - Isra Mikraj adalah salah satu peristiwa terpenting dalam sejarah dunia Islam. Peristiwa ini telah menjadi tonggak perkembangan dakwah Nabi Muhammad SAW, Walaupun sulit dijangkau bagi nalar manusia.

Pada saat peristiwa Isra Mikraj, Nabi Muhammad SAW yang telah diangkat menjadi rasul Allah, melakukan perjalanan dari Mekkah (Masjidil Haram) ke Palestina (Masjidil Aqsa) hanya dalam waktu satu malam.

Tidak hanya itu, Rasulullah saw juga kemudian melanjutkan perjalanan tersebut untuk mengarungi alam semesta raya hingga ke Sidratul Muntaha.
Selain itu, sulit untuk membayangkan Rasulullah saw. yang hidup pada abad ke-4 dan 6 menjelajah keluar angkasa, peristiwa Nabi Muhammad pergi dari Makkah ke Palestina hanya dalam satu malam juga sulit dijelaskan nalar manusia.

Saat itu, dibutuhkan waktu sekitar satu bulan perjalanan darat dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa. Sedangkan teknologi penerbangan baru berkembang berabad-abad kemudian, pada abad ke-18 di Amerika Serikat.

Meski sulit dipahami oleh nalar manusia, namun setiap umat Islam wajib mengimani peristiwa Isra Mikraj dan menjadikannya salah satu wujud keagungan Allah SWT. sebagai satu-satunya Tuhan.

Selanjutnya, Surah An-Najm ayat 13-18

Bagi umat Islam, gambaran Isra Mikraj dalam Al-Qur'an merupakan dasar yang cukup untuk mengimaninya. Dalam Al-Qur'an, peristiwa ini dijelaskan pada surah An-Najm ayat 13-18 berikut:

وَلَقَدْ رَاٰهُ نَزْلَةً اُخْرٰىۙ عِنْدَ سِدْرَةِ الْمُنْتَهٰى عِنْدَهَا جَنَّةُ الْمَأْوٰىۗ اِذْ يَغْشَى السِّدْرَةَ مَا يَغْشٰىۙ مَا زَاغَ الْبَصَرُ وَمَا طَغٰى لَقَدْ رَاٰى مِنْ اٰيٰتِ رَبِّهِ الْكُبْرٰى
Artinya: "Sungguh, dia (Nabi Muhammad) benar-benar telah melihatnya (dalam rupa yang asli) pada waktu yang lain, (yaitu ketika) di Sidratul Muntaha. Di dekatnya ada surga tempat tinggal. (Nabi Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratul Muntaha dilingkupi oleh sesuatu yang melingkupinya. Penglihatan (Nabi Muhammad) tidak menyimpang dan tidak melampaui (apa yang dilihatnya). Sungguh, dia benar-benar telah melihat sebagian tanda-tanda (kebesaran) Tuhannya yang sangat besar."

Sejarah Isra Mikraj

Peristiwa Isra Mikraj merupakan salah satu mukjizat yang diberikan Allah SWT kepada Nabi Muhammad saw. Peristiwa ini terjadi pada saat periode terakhir kenabian Nabi Muhammad SAW di Mekkah sebelum hijrah ke Madinah, yakni pada tahun pertama sebelum hijrah, antara 27 Rajab tahun ke-10 kenabian, namun tidak diketahui kapan tanggal pastinya.

Dalam perjalanan Isra Mikraj ini, Nabi Muhammad saw melakukan perjalanan dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjid Aqsa di Palestina. Kemudian Nabi Muhammad pergi ke Sidratul Muntaha atau langit ke tujuh.

Dalam peristiwa ini, Rasulullah tidak hanya melihat surga dan neraka. Namun juga menerima perintah untuk melakukan salat lima waktu sehari semalam.

Selanjutnya, Hikmah Isra Mikraj

Hikmah Isra Mikraj

Hikmah terpenting yang bisa dipetik dari peristiwa Isra Mikraj adalah perintah shalat lima waktu sebagai ibadah wajib bagi umat Islam. Perintah ini juga bisa dilihat sebagai salah satu bentuk kemurahan hati dari Allah SWT.

Sebab, sebelum peristiwa Isra Mikraj, Allah Ta'ala memerintahkan manusia untuk melaksanakan salat sebanyak 50 kali dalam sehari. Kemudian dalam peristiwa Isra Mikraj, Rasulullah saw memohon kepada Allah SWT untuk mengurangi jumlah salat wajib menjadi 5 waktu sehari.

Setelah mendengar permohonan tersebut, Allah Ta'ala kemudian mengabulkannya. Hingga kini dan seterusnya, setiap umat Islam diwajibkan menunaikan shalat wajib hanya lima kali sehari.

Referensi:
  • https://narasi.tv/read/narasi-daily/sejarah-isra-miraj

  • CLOSE