Pages/Halaman:
Marketplace
Maintenance
Folder chat Telegram berguna untuk memilah chat berdasarkan kategori. Fungsi folder chat juga bertujuan agar fitur chatting Telegram lebih rapi
SAFAHAD Technology - Aplikasi layanan pesan instan Telegram terus memberikan fitur terbaik untuk pengguna. Salah satunya fitur folder chat yang telah hadir sejak 2020 silam. Folder chat Telegram membantu pengguna mengklasifikasikan utas chatting berdasarkan kategori tertentu.
Scroll lanjut Membaca
Cara membuat folder chat di Telegram
Menariknya, chat yang telah dikelompokkan ke masing-masing folder dapat dipilih kembali untuk mengisi folder lainnya. Sehingga terdapat dua tab yang berbeda yang mengandung percakapan dari kontak yang sama.[Kompas]
☑ Buka aplikasi Telegram Anda
☑ Pilih menu tiga baris di pojok kiri atas
☑ Pilih “Settings/Pengaturan”
☑ Gulir ke bawah pilih “Folder Obrolan”
☑ Pilih “Buat Folder Baru”
☑ Beri nama folder chat Telegram sesuai yang diinginkan (misalnya: Kantor)
☑ Selanjutnya pilih “Tambah obrolan” untuk menambahkan kontak-kontak yang termasuk pada kategori tersebut
☑ Anda juga dapat menambahkan jenis obrolan, seperti "Kontak”, “Non Kontak”, “Grup” dan lainnya. Pilih sesuai kategori yang dibuat
☑ Pilih ikon centang di pojok kanan bawah dan pilih “Simpan” apabila sudah menyaring kontak yang ingin diklasifikasikan
☑ Selesai kini folder chat telah dibuat
☑ Nantinya folder chat akan muncul di bagian halaman depan aplikasi dan tampil sebagai label tersendiri sesuai nama folder yang diberi nama